Ketua Dewan Pengawas Perumda Air Minum Tirta Mahakam Bapak Dr. Sabran, SE,.Msi. membuka secara resmi Inhouse Training Rencana Pengamanan Air Minum Perumda Tirta Mahakam Kab. Kutai Kartanegara Tahun 2023 oleh Perumda Tugu Tirta Kota Malang.
Acara pembukaan Inhouse Training ini dihadiri langsung oleh Direktur Utama Perumda Tugu Tirta Kota Malang Bapak M. Nor Muhlas, Bapak Gigih Yuli Asmara dan Bapak Ega Yamawidura sebagai pemateri dalam pelatihan ini, yang akan berlangsung mulai dari tanggal 6-12 Maret 2023.
Dan dilanjutkan dengan penandatanganan Perjanjian Kerjasama antara Perumda Air Minum Tirta Mahakam Kab. Kutai Kartanegara dengan Perumda Air Minum Tugu Tirta Kota Malang tentang Inhouse Training dan Konsultasi Pendampingan Rencana Pengamanan Air Minum (RPAM).
Kegitan ini diikuti oleh karyawan/i Perumda Tirta Mahakam dari berbagai bagian mulai dari Kepala Bagian, Kepala Sub. Bagian, maupun staf yang bertujuan untuk menambah wawasan serta mengetahui manfaat utama pelaksanaan RPAM, dan menyebutkan kelemahan utama dari pengandalan terhadap pengujian kualitas air di titik akhir produksi sebagai cara untuk menjamin keamanan air minum yang telah diproduksi.
Bertempat di Graha Tirta Mahakam Sukarame, Direktur Utama Perumda Tirta Mahakam Bapak Suparno, SE.,MM. menyampaikan pesan kepada para peserta agar dapat mengikuti kegiatan ini dengan serius agar mampu mengimplementasikan pengetahuan yang telah didapatkan.