Karyawan Karyawati Perumda Tirta Mahakam Mengikuti Pelatihan Manajemen Air Minum Tingkat Muda Angkatan Ke-131

Karyawan/i Perumda Air Minum Tirta Mahakam mengikuti Pelatihan Manajemen Air Minum Berbasis Kompetensi Tingkat Muda Angkatan Ke 131.

Pelatihan ini diselenggarakan oleh Lembaga Pelatihan Profesi Yayasan Pendidikan Tirta Dharma PAMSI (YPTD PAMSI) secara online melalui Zoom Meeting yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia di Lingkungan Perumda Air Minum Tirta Mahakam.

Sebanyak 11 orang Karyawan/i dari Perumda Air Minum Tirta Mahakam mengikuti pelatihan ini, yang bertempat di Gedung Graha Tirta Mahakam Skarame Tenggarong dan akan berlangsung mulai tanggal 20-27 Februari 2023.

Direktur Umum Perumda Tirta Mahakam Mohamad Aji, S.Sos. membuka pelatihan ini secara Internal sebelum zoom meeting dimulai. Dalam sambutannya Direktur Umum berharap agar Karyawan/i bisa mengikuti pelatihan ini dengan baik dan serius agar mengetahui dan memahami proses manajemen air minum yang ada di Perumda Air Minum Tirta Mahakam dan tidak menutup kemungkinan suatu saat nanti Karyawan/i ini sebagai generasi penerus, bisa saja menjadi bagian dari jajaran Direksi Perumda Tirta Mahakam. Dan salah satu syarat seleksi menjadi jajaran Direksi ini adalah mengikuti uji Kompetensi Manajemen Air Minum.