Pada gelaran Festival Kota Raja Tahun 2023, dimeriahkan dengan Lomba Miskat kantor antara OPD dan Badan Usaha Milik Daerah/Negara (BUMD/BUMN) yang terselenggara atas kerja sama dari Tim Penggerak PKK dengan Dinas Pariwisata Kutai Kartanegara pada Kamis (14/09/2023).
Perumda Tirta Mahakam pada kegiatan ini menghadirkan Kepala Bagian Umum Doni Rida S. bersama istri untuk berlenggak lenggok berjalan di catwalk seperti model profesional dengan busan miskat yang dipamerkan di depan para penonton yang hadir di halaman parkir Stadion Rondong Demang.
Bupati Kutai Kartanegara dalam sambutan pembukaannya mengatakan bahwa miskat adalah sebagai identitas pakaian khas tradisional masyarakat Kutai yang digunakan oleh kerabat kesultanan dan ditetapkan sebagai seragam wajib bagi ASN di Pemerintahan Kabupaten Kutai Kartanegara setiap hari Kamis.
Bupati Kutai Kartanegara berharap agar kegiatan ini berdampak positif. Selain sebagai sarana promosi produk khas Kukar, juga bisa menumbukembangkan di sektor UMKM.